Hal-hal yang harus diperhatikan ketika akan memunculkan point:
- Pastikan file excel mempunyai nilai koordinat baik x maupun y dan lebih bagus jika ada nilai z. Selain itu juga pada data excel sebaiknya dituliskan keterangan nama untuk point, misal : A1, A2, A3,.... An
Gambar 1. contoh data excel dengan nilai x y z dan keterangan point
- Pastikan excel anda di save dalam format excel 2003 karena untuk excel diatas itu tidak mampu dibaca oleh software.
- Siapkan wilayah (poligon atau polyline) di mana anda mengambil data point tersebut untuk memastikan kebenaran dari peletakkan nilai koordinat.
Berikut langkah-langkah dalam memunculkan point pada arcMap.
- drag polygon atau polyline yang telah disiapkan untuk menentukan kebenaran peletakkan point nantinya
Gambar 2. Contoh polygon untuk koreksi titik
- pastikan file excel dapat dibaca di arcMap dan muncul di dalam folder connection pada catalog
- click pada tanda + yang ada di sebelah kiri dari file excel.
Gambar 3. Lokasi data excel pada catalog
- drag sheet1 (sesuai nama sheet) yang ada di dalam file excel hingga muncul di table of content
- untuk memunculkan atau menampilkan titiknya, dapat menggunakan click kanan pada sheet1 yang ada di tabel of content dan pilih display xy data.
Gambar 4. Lokasi display xy data
- setelah muncul window display xy data, input nilai x y dan z sesai dengan excel yang dimiliki dengan x bisa berupa longitude atau easting sedangkan y latitude atau northing. untuk z, dapat diisikan dengan non atau jika punya dapat diisikan dengan elevasi.
Gambar 5. Window display xy data dan keterangan yang diinput
- setelah sesuai, tentukan koordinat system yang digunakan.
Gambar 6. Window penentuan sistem koordinat
- Click OK dan point akan muncul.
Gambar 7. Hasil insert dari data excel
- langkah selanjutnya adalah editing symbol. Editing symbol dapat dilakukan dengan click kiri pada symbol atau dengan click kanan sheet1 properties pada tab symbologi dan silahkan ubah sesuai kebutuhan.
No comments:
Post a Comment