Pengukuran Geolistrik, Kecamatan Kragan, Kabupaten Rembang

     Dalam era pembangunan bahan yang dibutuhkan semakin meningkat terutama pada bahan yang ada di alam. Bahan tambang misalnya, menjadi sorotan utama sebagai bahan yang mampu menunjang kebutuhan akan pembangunan. Bahan tambang dapat berupa bahan-bahan pengisi seperti pasir, batubelah hingga gamping. Di Kabupaten Rembang memiliki kelimpahan bahan galian dengan wujud tras yang banyak dijumpai pada daerah Kecamatan Kragan. Guna mendapatkan bahan tambang tersebut sebagai penunjang kebutuhan pembangunan, diperlukan adanya pengamatan lapangan secara langsung sehingga akan mendapatkan nilai pasti dari cadangan yang ada di daerah tersebut.

     Geolistrik merupakan salah satu metode geofisika yang dapat digunakan untuk mengetahui kondisi bawah permukaan. Geolistrik dapat digunakan sebagai acuan dalam melakukan perhitungan potensi bawah permukaan suatu daerah. Dengan biaya yang relatif rendah, geolistrik dapat memberikan nilai keakurasian data tinggi.

     Berdasarkan kebutuhan dan metode tersebut di Kecamatan Kragan dilakukan pengukuran geolistrik untuk mengetahui kondisi bawah permukaan dan melakukan perhitungan total cadangan yang ada di daerah tersebut. Pengukuran dilakukan dengan menggunakan dua konfigurasi, yaitu wenner dan schlumberger. Pengolahan data dilakukan dengan mengkolaborasikan antara analisis geolistrik dan pemetaan geologi yang ditujukan untuk mengetahui kondisi bawah permukaan dan jumlah cadangan yang terukur.
Gambar 1. Contoh hasil pengukuran wenner

Gambar 2. Contoh hasil korelasi schlumberger dan wenner

Share:

No comments:

Post a Comment

Clinic Bimbel

Popular Posts

Blog Archive

Followers