Bentuklahan Karena Proses Pengendapan Gletser

     Dari hasil erosi olrh gletser, tentulah ada bagian-bagian erosi oleh gletser tersebut yang mengendap di tempat lain dan membentuk suatu bentukan khas diantaranya adalah:

  • Till
    Merupakan bagian dinding lembah yang hancur akibat erosi glatser yang terendapkan mengisi valley glacier, berasal dari ice sheet membawa fragmen batuan yang terkikis (fragmennya lancip) karena bertabrakan dan saling bergesek dengan batuan lain. Berukuran lempung hingga bolder dan tidak tersortasi.

  • Erratic
    Merupakan es berukuran bolder yang tertransport oleh es yang berasal dari lapisan batuan yang jauh letaknya.
  • Moraines
    Merupakan till yang terbawa jauh glacier dan tertinggal/mengendap setelah glacier menyusut. Material-material yang jatuh dari lereng terjal sepanjang valley glacier terakumulasi pada sepanjang sisi es. Terdapat empat benruk utama dari morainer berdasarkan tempatnya diantaranya adalah:
    >> Lateral moraines: moraines yang tertimbun sepanjang sisi gletser
    >> Medial moraines: gabungan anak-anak sungai yang dekat dengan lateral moraines membawa gletser turun sepanjang sisi till. Dari atas nampak seperti multiline highway (lintasan-lintasan pada daerah tinggi)
    >> End moraines: tepi till yang tertimbun di sepanjang sisi es, merupakan terminus yang tersisa yang tetap selama beberapa tahun dan mudah dilihat. Valley glacier membentuk end moraines seperti bulan sabit.
    >> Ground moraines: till yang tipis seperti lapisan-lapisan karena batuan yang terseret oleh gletser lalu mengendap.
  • Drumlin
    Merupakan ground moraines yang terbentuk kembali seperti alur-alur sungai lembah till, bentuknya seperti sendok terbalik porosnya sejajar dengan arah gerak es.

Share:

No comments:

Post a Comment

Clinic Bimbel

Popular Posts

Blog Archive

Followers