Kecamatan Karang Tengah merupakan salah satu kecamatan yang ada di Kabupaten Demak. Secara geografis, Kecamatan Karang Tengah terletak diantara 110⁰ 30' 53" hingga 110⁰ 38' 29" Bujur Timur dan 6⁰ 50' 3" hingga 6⁰ 58' 3" Lintang Selatan. Secara administrasi, Kecamatan Karang Tengah berbatasan langsung dengan Kecamatan Bonang di bagian utara, Kecamatan Demak dan Wonosalam di bagian timur, Kecamatan Guntur di bagian selatan serta Kecamatan Sayung di bagian barat.
Gambar 1. Peta Administrasi Kecamatan Karang Tengah
Kecamatan Karang Tengah terdiri dari 17 desa/kelurahan. Berikut merupakan daftar desa yang ada di Kecamatan Karang Tengah, Kabupaten Demak.
- Desa Batu
- Desa Donorejo
- Desa Dukun
- Desa Grogol
- Desa Karangsari
- Desa Karangtowo
- Desa Kedunguter
- Desa Klitih
- Desa Pidodo
- Desa Ploso
- Desa Pulosari
- Desa Rejosari
- Desa Sampang
- Desa Tambakbulusan
- Desa Wonoagung
- Desa Wonokerto
- Desa Wonowoso
No comments:
Post a Comment