Peta Topografi

     Peta Topografi menjadi peta landasan bagi seorang surveyor terutama untuk geologist. Peta topografi dapat menjadi penunjuk arah serta menjadi penentu lokasi pengambilan sampel dan lokasi yang akan dilakukan pemetaan detail dengan menggunakan ilmu pengindraan jauh. Secara harfiah, Peta Topografi merupakan salah satu jenis peta yang menggambarkan penyebaran bentuk dan ukuran dari roman muka bumi meliputi:
Gambar 1. Contoh Peta Topografi
  • Relief
    Merupakan kenampakan beda tinggi permukaan bumi. Pada peta topografi, umumnya digambarkan dengan garis yang memiliki keterangan ketinggian atau dapat digambarkan dengan gradasi warna seperti pada Digital Elevation Model.
  • Drainase/Pengatusan
    Merupakan jalur atau tempat akumulasi dan tempat mengalirnya air permukaan, diantaranya adalah sungai, danau, rawa dan laut.
  • Hasil Budaya
    Kenampakan hasil aktivitas manusia, yaitu desa, kota, jalan dan lain sebagainya.
Materi Terkait
    Endarto, Danang. 2005. Pengantar Geologi Dasar. Surakarta: Lembaga Pengembangan Pendidikan (LPP) UNS dan UPT Penerbitan Percetakan UNS (UNS Press)
    Rahardjo, Wartono. 2007. Metode Geologi Lapangan. Yogyakarta: Universitas Gajah Mada
    Tim Asisten Geologi Dasar 2012. Buku Panduan Praktikum Geologi Dasar. Semarang: Universitas Diponegoro
    Tim Asisten Geomorfologi dan Geologi Foto. 2015. Buku Panduan Praktikum Geomorfologi dan Geologi Foto. Semarang: Universitas Diponegoro.

Share:

No comments:

Post a Comment

Clinic Bimbel

Popular Posts

Blog Archive

Followers