Membekukan Baris dan Kolom, Spreadsheet

     Bekukan merupakan salah satu tools pada spreadsheet yang digunakan untuk membuat satu atau lebih baris atau kolom tidak berpindah meskipun di scroll kebawah dan kesamping. Baris atau kolom yang difreeze akan tetap berada pada posisi awal pada layar. Berikut adalah cara menggunakan bekukan pada spreadsheet:

Membekukan Baris

--> Pilih baris yang akan dibekukan
Gambar 1. Sel aktif yang akan dibekukan

--> Pilih menubar Tampilan
--> Pilih submenu bekukan
Gambar 2. Menubar Tampilan, Sub-menu Bekukan

--> Pilih jumlah baris yang akan dibekukan atau mengikuti yang sudah dipilih jika ingin membekukan baris
Gambar 3. Baris yang dibekukan

--> Baris yang dipilih tidak akan bergeser ketika discroll ke bawah ditandai dengan nomor baris yang meloncat dari baris yang dibekukan ke baris di bawahnya.
Gambar 4. Baris dibekukan tidak bergerak

Membekukan Kolom

--> Pilih Kolom yang akan dibekukan (Gambar 1.)
--> Pilih Menubar Tampilan
--> Pilih Submenu Bekukan (Gambar 2.)
--> Pilih jumlah kolom yang akan dibekukan atau mengikuti yang sudah dipilih jika ingin memebekukan kolom
Gambar 5. Kolom yang dibekukan

--> Kolom yang dibekukan tidak akan bergeser ketika discroll ke kanan
Gambar 6. Kolom dibekukan tidak bergerak


Bantu Penulis dengan menonaktifkan Ad Block dan Follow blog ini.
Terimakasih
Share:

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Collection Shopee

Popular Posts

Arsip Blog

Pengikut